Tragedi Kematian Janvi

Tragedi Kematian Janvi, Sagar menemukan Janvi tergantung di kamarnya. Dia shock dan tidak percaya dengan apa yang di lihatnya. Sagar sudah berjanji pada Janvi bahwa mereka akan memulai bab baru dalam hidup mereka. Tapi kenapa Janvi memilih bunuh diri? Sagar sungguh tak habis pikir.

Kematian Janvi sebenarnya sebuah tragedi yang tidak di sengaja. Janvi sudah memutuskan untuk berhenti mengkonsumsi Narkoba dan ingin hidup bahagia bersama Sagar. Tapi Yash tidak terima. Karena kalau Janvi berhenti menggunakan Narkoba, Yash akan kehilangan pelanggannya. Karena itu Yash membujuk Janvi agar tetap menggunakan Narkoba. Janvi menolak.

Yash mengancam Janvi akan memberitahu Sagar tentang insiden MMS. Janvi malah terpikir untuk memberitahu sagar semua rahasia yang di sembunyikan.  Yash mengingatkan janvi bahwa kalau sampai Sagar tahu, maka Sagar akan meninggalkan Janvi.

Janvi ingin mencoba peruntungannya. Selama ini dia sudah menyimpan rahasia itu rapat-rapat, tapi Sagar tetap tidak membuka hati padanya.

Mungkin jika dia jujur pada Sagar, sagar akan terketuk hatinya.

Yash panik. Dia menodongkan pistol pada Janvi. Yash berkata kalau Janvi buka mulut, maka dirinya dalam bahaya. Yash menyuruh Janvi mentransfer  semua uang dalam rekening Sagar ke rekening Yash. Jani menurut. Setelah selesai transfer, Janvi minta Yash Pergi.

Yash mengeluarkan alat suntik dari sakunya. Dia ingin menyuntik Janvi dengan narkoba dosis tinggi. Janvi menolak. Yash memaksa. Begitu berhasil menyuntik, Janvi langsung pingsan sebentar. Begitu sadar, dia mendorong Yash. Yash kembali menyuntik Janvi dengan sisa obat. Janvi coba berontak. Tapi sia-sia. Akhirnya Janvi kembali tak sadarkan diri.

yash coba membangunkan janvi. Tapi tubuh Janvi sduah lemas dan tidak bernafas. Yash panik. Dia menatap sekeliling mencari cara untuk melepaskan diri. yash menatap kipas angin di langit-langit kamar. Lalu dia mengantung tubuh Janvi di kipas angin dengan sarinya. setelah itu dia bergegaas pergi.

Itulah yang sebenarnya terjadi. Jadi Janvi sebenarnya tidak bunuh diri, tapi di bunuh Yash. secara tidak sengaja!


Tambahkan Komentar Sembunyikan